You Are Reading

0

Dua Pemain Keturunan Ingin Merumput di Tanah Air

RiE Thursday, August 5, 2010



Tampil pertama dengan para pemain nasional serta Liga Indonesia pada laga amal Garuda Merah melawan Garuda Putih membuat Irfan Bachdim dan Kim Jeffrey bangga. Kedua pemain blesteran ini semakin menginginkan untuk dapat merumput di Tanah Air.

"Saya sangat suka bermain tadi, semua bisa menjadi tim yang solid, meski kami baru pertama ini bermain bersama," ungkap Irfan ditemui usai pertandingan digelar di Stadion Gajayana, Malang, Rabu (4/8/2010).

Pemain berusia 21 tahun ini mengaku bermain di Indonesia merupakan impian bagi dirinya, karena orang tuanya merupakan warga negara Indonesia.

"Ayah saya orang Indonesia, saya ingin sekali bermain di sini. Sepakbola di sini juga bagus, tak jauh beda dengan di Belanda, hanya perlu menyesuaikan sedikit saja, hingga dapat seperti di Belanda," kata Irfan kini bermain di SV Argon di Belanda.

Hal sama juga diutarakan oleh Kim Jeffrey, pemain FC Heidelsheim (Jerman) ini mengaku gembira dapat bermain dengan sejumlah pemain nasional serta pemain Liga Super Indonesia. Bagi dirinya ini merupakan pengalaman berharga, untuk dirinya dapat merumput di Tanah Air.

Kim mulanya mengaku sempat tak percaya diri sebelum bertanding, karena kendala bahasa akan menjadi masalah besar bagi dirinya bersama tim. Namun, keraguan itu terhapus setelah bertandingan bergulir.

Dirinya bermain bagus sebagai bagian dari tim hingga dapat memberikan kontribusi bola melalui umpan-umpan akuratnya.

"Mulanya saya ragu dapat bermain maksimal, karena bahasa menurut saya akan menjadi masalah. Tapi kenyataanya itu tidak benar. Saya bisa bermain maksimal bersama tim. Para pemain di sini juga familiar," terangnya


Free Template Blogger collection template Hot Deals SEO

0 komentar:

Post a Comment

 
Copyright 2010 Bonek Clothing