You Are Reading

0

Bonek Bersatu Siap Hijaukan Kediri

RiE Thursday, August 5, 2010


Diperkirakan ribuan bonek Persebaya bersikeras berangkat ke Kediri untuk melakukan aksi damai di Kediri menyikapi pertandingan ulang Persik Kediri vs Persebaya. Meskipun, pertandingan ulang tersebut dibatalkan.

Bonek Bersatu yang beranggotakan ribuan orang berangkat ke Kediri secara terpisah. Mereka menggunakan truk, kereta dan motor. Khusus para pengurus dan pimpinan yang berjumlah kurang lebih puluhan berangkat naik motor dari Taman Bungkul, Rabu (04/08) sekitar pukul 21.00 WIB.

TROST MON Juru bicara Bonek Bersatu mengatakan ada atau tidak ada pertandingan ulang, pihaknya tetap akan berangkat. Pria yang akrab dipanggil POKEMON itu menjamin bahwa anggotanya hanya ingin menggelar aksi damai di Doho, Kediri menyikapi pertandingan ulang yang sebelumnya direncanakan digelar Kamis (05/08) mendatang. Mereka menolak pertandingan ulang karena banyak dipengaruhi unsur politis.

Terkait pembatalan pertandingan, menurut POKEMON, pencabutan izin hanya diberikan oleh Polresta Kediri dan Polda Jatim. Belum ada pernyataan resmi dari Panitia Pelaksana (Panpel) Kediri bahwa pertandingan benar-benar dibatalkan. POKEMON melihat pembatalan itu adalah cara kepolisian untuk mengelabui bonek agar tidak berangkat ke Kediri.

“Ada unsur mengelabui bonek. Yang membatalkan itu kan polisi. Jangan-jangan, karena bonek tidak kesana (Kediri, red), pertandingan ternyata tetap ada. Makanya kita ingin ada jaminan dari polisi kalau pertandingan benar-benar batal,” ujar POKEMON pada suarasurabaya.net, Rabu (04/08).

Rencananya, sebelum berangkat, Bonek Bersatu akan bertemu dengan Polda Jatim. Pada kesempatan yang sama, Bonek Bersatu akan meminta kepolisian untuk memberikan surat pernyataan bahwa pertandingan benar-benar batal, ada atau tidak ada bonek.

Bonek Bersatu merupakan gabungan dari 17 elemen bonek di luar koordinasi Yayasan Suporter Persebaya (YSS). Ke-17 elemen itu diantaranya Bonek Independen, Bonek Mandiri, Barikade Bonek, Republik Bonek, Bonek Simo Area dan Bonek Mahasiswa.


Free Template Blogger collection template Hot Deals SEO

0 komentar:

Post a Comment

 
Copyright 2010 Bonek Clothing